Pasca Pandemi Melandai, Romeos Bar & Grillery di Legian Bali Beroperasi Kembali

27 September 2022, 20:45 WIB
Suasana di Romeos Bar & Grillery, restoran di Legian Bali,. /Dok Bella

INDOBALINEWS - Romeos Bar & Grillery, restoran di Legian Bali, pasca pandemi yang mulai melandai, beroperasi kembali bulan September 2022.

Crista Bella Pusponegoro Marketing Manager at Romeos Bali, Restoran yang sempat dinobatkan sebagai pemenang “Best Steak & Grill” oleh Best Restaurant, Bar & Cafe Awards 2014 ini siap untuk menyambut tamu domestik dan internasional.

"Kami siap menyambut tamu domestik dan internasional. Tempat kami terletak hanya beberapa menit dari Pantai Padma Legian yang legendaris. Restoran ROMEOS yang stylish namun santai memancarkan suasana yang nyaman untuk bersantap saat makan pagi, siang, maupun malam," ujar Christa Bella yang dikutip wartawan Selasa 27 September 2022.

Baca Juga: Realisasi Penyaluran BLT BBM Tuntas di Akhir Tahun 2022

Lebih lanjut, kata Crista, pengunjung bisa menikmati menu-menu favorit Romeos, yaitu Pork Ribs, Barramundi, Romeos Mix Grill dan tentunya koktail dan wine list yang dikuratori oleh Mixologist internal.

Ia juga menjelaskan bahwa pada 15 September 2022 lalu Romeos telag berkolaborasi dengan Sababay Distillery dalam event bartender showdown di Romeos.

Baca Juga: Beef Talk dari True Aussie Beef : Menikmati Kelezatan Olahan Daging Sehat dan Nikmat dari Sapi Australia

Pada event ber–tema “The Creator 3” ini dihadirkan 2 bartender spesial, yaitu Yudhistira yang dikenal sebagai pemenang di beberapa kompetisi mixologi nasional dan Tebenk yang merupakan bartender dari Hard Rock Cafe.

"Mereka menyajikan 4 menu cocktail yang khas dan unik dengan menggunakan spirit dari Sababay Distillery," imbuhnya.

Baca Juga: USDA Travel Show: Cicipi Kelezatan Paduan Kuliner Indonesia dengan Bahan Bahan dari AS

Seperti diketahui Sababay yang dikenal sebagai brand Wine dari Bali, mulai akhir tahun 2020 memproduksi Crafted Spirits berbahan dasar anggur dengan standard International yang tidak hanya memberdayakan dan menunjang petani anggur Bali tetapi juga mengharumkan nama Indonesia dengan memenangkan penghargaan “double-gold” dan “bronze” medals untuk kategori spirits di ajang International yang bergengsi, yaitu The San Francisco World Spirits Competition pada bulan Maret 2021.

Dimana pada event The Creator 3 ini, kalian dapat menikmati Saba Grappa di menu cocktails spesial tersebut.

Baca Juga: JCB Pilih Bali Sebagai Tempat Peluncuran Program Eksklusif Kiwami Experience

Event ini juga akan dimeriahkan oleh performance Live Band oleh The Hobo Brothers, DJ Dipa, video mapping show oleh MEAI dan menu Mezze Platter yang dimasak khusus oleh Chef Banjar tentang Romeos.

"Di ROMEOS BAR & GRILLERY kami berusaha untuk menciptakan rasa yang eksplosif dan pengalaman kuliner yang tak terlupakan melalui metodologi rustic dan sederhana yang dikombinasikan dengan keahlian dan keseimbangan yang tepat untuk membawakan rasa home-cooked comfort food," tandasnya. ***

 

Editor: Shira Ade

Tags

Terkini

Terpopuler