Presiden Jokowi Tandatangani 'Wall of Fame' ISI Denpasar, Kun Adnyana: Kado Dies Natalis XIX

- 22 Juli 2022, 06:50 WIB
Presiden Joko Widodo menandatangani Piagam Wall of Fame Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar di atas kapal phinisi dalam pelayaran balik dari Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo ke Marina Labuan Bajo, Manggarai Barat, Kamis 21 Juli 2022.
Presiden Joko Widodo menandatangani Piagam Wall of Fame Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar di atas kapal phinisi dalam pelayaran balik dari Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo ke Marina Labuan Bajo, Manggarai Barat, Kamis 21 Juli 2022. /Instagram @kunadnyana

INDOBALINEWS - Presiden Joko Widodo menandatangani Piagam Wall of Fame Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar.

Istimewanya, penandatanganan tersebut dilakukan saat kunjungan Presiden Jokowi ke Nusa Tenggara Timur, tepatnya di atas kapal phinisi dalam pelayaran balik dari Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo ke Marina Labuan Bajo, Manggarai Barat, Kamis 21 Juli 2022.

Rektor ISI Denpasar Prof. Dr. Wayan kun Adnyana mengabarkan hal tersebut melalui unggahan di akun Instagram @kunadnyana.

Baca Juga: Maestro Tari Kecak Ketut Rina Latih Koreografer Muda dan Pentas di Pura Kahyangan Tiga

Kun Adnyana menyaksikan langsung penandatanganan tersebut bersama sejumlah anggota Kabinet Indonesia Maju di antaranya Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung Wibowo dan Menteri PUPR Basoeki Hadimoeljono.

Kun Adnyana hadir dalam momen bersejarah di atas perairan Taman Nasional Komodo itu bersama Kaprodi Pendidikan Seni Pertunjukan Wayan Budiarsa.

“Momen bersejarah dan membahagiakan; penanda Dies Natalis XIX ISI Denpasar,” tulis Kun Adnyana.

Peristiwa itu menjadi kado tersendiri bagi ISI Denpasar yang berdiri pada 28 Juli 2003 dan berulang tahun ke-19 pada pekan depan.

Baca Juga: Perihal Penangkapan Pesohor Nikita Mirzani, Polda Banten: Secara Persuasif dan Tanpa Kekerasan

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x