Denpasar dan Badung Bali Ancang-Ancang Segera Berlakukan Pembatasan kegiatan Masyarakat (PKM)

- 8 Januari 2021, 15:39 WIB
Rapat Koordinasi di Ruang Petemuan Kriya Gosana lantai III Puspem Badung Jumat 8 Januari 2021 dalam rangka menindak lanjuti surat edaran Mendagri  no 1 tahun 2021 tentangpPemberlakuan pembatasan kegiatan untuk pengendalian penyebaran covid-19.
Rapat Koordinasi di Ruang Petemuan Kriya Gosana lantai III Puspem Badung Jumat 8 Januari 2021 dalam rangka menindak lanjuti surat edaran Mendagri no 1 tahun 2021 tentangpPemberlakuan pembatasan kegiatan untuk pengendalian penyebaran covid-19. /Dok Humas Polres Badung Bali

INDOBALINEWS - Menyusul keputusan pemerintah untuk memperketat pembatasan kegiatan masyarakat (PKM) di sejumlah wilayah di Jawa-Bali, pihak berwenang di Denpasar dan Badung sudah mengambil ancang-ancang untuk segera memberlakukannya.

Baca Juga: Pembunuhan Karyawati Bank di Kuta Bali, Hariyani Cok Ace Upayakan Pendampingan Pelaku Dibawah Umur

Hal ini dibicarakan dalam rapat koordinasi yang digelar di Ruang Petemuan Kriya Gosana lantai III Puspem Badung Jumat 8 Januari 2021. Rapat dalam rangka menindak lanjuti surat edaran Mendagri  no 1 tahun 2021 tentang Pemberlakuan pembatasan kegiatan untuk pengendalian penyebaran covid-19 ini dipimpin oleh Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa SH.

Baca Juga: Gisel Jalani Pemeriksaan Sebagai Tersangka Kasus Video Asusila, Kondisi Kesehatan Layak Diperiksa

Dalam rapat itu dihadiri sejumlah pihak terkait sekitar 30 orang mulai dari Pabung Kodim 1611/Badung Letkol Infantri I Dewa Darmada, Kabag Ops Polres Badung Kompl I Wayan Suana SH, Kasat Intelkam Polresta Denpasar Kompol I Gede Sumena, Kajari Badung diwakili Indra Timhothy.

Baca Juga: Belajar Daring atau Tatap Muka di Sekolah? Keselamatan Anak Prioritas Utama, Kata Prof. Wiku

Juga hadir Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa I Komang Budi Argawa, Dinas Kesehatan I Wayan Darta, Dinas Kominfo I Wayan Wirawan, Plt Disparda Badung, Cok Darmawan, Kementrian Agama I Gst Ketut Mudana, Kasat Pol PP Kab. Badung I GN Agung Surya Negara
serta para undangan lainnya.

Baca Juga: Seorang DJ Nekat Bunuh Diri di Dekat Jembatan Suluban Pecatu Jimbaran Bali

Menurut Kabag Ops Polres Badung Kompl I Wayan Suana SH, dalam rapat yang digelar dengan mematuhi protokol kesehatan dan berjalan tertib dan lancar itu memfokuskan memfokuskan PSBB/PKM di dua daerah yakni kota  Denpasar dan Kabupaten Badung yang rencana dimulai tgl 11 - 25 Januari 2021.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x