Enam DJ Lokal Bali Sukses Meriahkan Event 'Lost in University Party'

- 30 Januari 2024, 16:10 WIB
Enam DJ Lokal Bali Sukses Meriahkan Event 'Lost in University Party' Minggu 28 Januari 2024.
Enam DJ Lokal Bali Sukses Meriahkan Event 'Lost in University Party' Minggu 28 Januari 2024. /Dok Joko

INDOBALINEWS - Enam Disc Jockey (DJ) lokal Bali sukses memeriahkan event perdana bertajuk "Lost in University Party" yang diadakan oleh pihak manajemen Blackout Social House Bali di Kompleks Pertokoan Mama Leon, Jalan Letda Tantular, Renon, Denpasar, Minggu 28 Januari 2024 malam.

Aggy, selaku Penanggungjawab Blackout Social House Bali menjelaskan, keenam DJ tersebut masing-masing, FDJ Vee, DJ Aj Ady Rf, DJ Agus Romi, DJ Ficko Saputra, DJ Daniel Christo, dan DJ Donny Panda, yang dipadukan oleh 2 MC gaul dan atraktif yaitu, Varz dan Faisal.

Dengan durasi perform tiap DJ selama 45 menit, mereka saling menunjukkan skill mixing Electronic Dance Music (EDM) secara menarik, atraktif, dan memukau para pengunjung.

Baca Juga: 3 WN Meksiko yang Tembak WN Turki Terancam Pasal Pembunuhan Berencana

Dimulai dari FDJ Vee yang memainkan lagu-lagu bergenre Tech House, dilanjutkan oleh DJ Aj Ady Rf yang membuat para pengunjung semakin enjoy saat menikmati sajian makanan dan minuman dengan diiringi alunan musik dalam kehangatan suasana di tempat tersebut.

Disusul penampilan DJ Agus Romi yang mampu menggiring para tamu untuk mengikuti hentakan musik sambil berjoget bersama dengan dipandu oleh "crowd control" MC Faisal.

Saat giliran DJ Ficko Saputra menujukkan skill mixingnya, yang dipandu MC Varz ternyata mampu merangsang para pengunjung untuk semakin asik berjoget hingga merangsek tepat di bibir stage.

Baca Juga: Nottingham Forest vs Arsenal, Tayang Jam Berapa dan Live di TV Mana? Cek Link Live Premier League di Sini

Di sela waktu performnya, kolaborasi DJ Ficko Saputra dan MC Vars tiba-tiba memberikan apresiasi dan kejutan kepada seorang staf Blackout Social House Bali, yang saat itu sedang merayakan ulang tahunnya, sehingga membuat suasana semakin riuh dan semuanya larut dalam suka cita party malam itu.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x