Pascapembentukan AUKUS: Militer Inggris Rekrut Intelijen Baru, Ditempatkan di Wilayah Asia

- 18 September 2021, 05:16 WIB
Militer Inggris merekrut intelijen baru untuk wilayah Asia di tengah memanasnya suhu politik pascapembentukan pakta pertahanan AUKUS.
Militer Inggris merekrut intelijen baru untuk wilayah Asia di tengah memanasnya suhu politik pascapembentukan pakta pertahanan AUKUS. /Pixabay/Nerivill

INDOBALINEWS - Militer Inggris sedang melakukan perekrutan intelijen baru untuk segera ditempatkan di wilayah Asia.

Perekrutan intelijen baru oleh Militer Inggris ini dilakukan di tengah memanasnya suasana politik atas terbentuknya pakta pertahanan baru AUKUS.

Inggris bersama Australia dan Amerika Serikat (AS) membentuk AUKUS guna menghadapi China yang makin menguat peranannya di kawasan Indo-Pasifik.

Baca Juga: Atlet Paralimpiade 2021 Disambut Bonus Miliaran Rupiah, Jokowi: Teruslah Berprestasi dan Menginspirasi

Kepala Pertahanan Intelijen Inggris Letnan Jenderal Sir Jim Hockenhull mengatakan perekrutan mata-mata baru ini nantinya akan dikerahkan di kawasan Asia karena meningkatnya ketegangan atas berdirinya AUKUS yang diyakini untuk melawan China.

"Kami sedang kerahkan personel intelijen pertahanan dan kami sudah mulai tempatkan di sejumlah lokasi kawasan Eropa dan sekarang sedang merekrut yang baru untuk di kawasan timur," kata Hockenhull di Daily Mail dikutip dari Sputnik pada Sabtu, 18 September 2021.

Hockenhull juga mengungkapkan saat ini lagi merekrut personel militer yang mampu berbahasa Jepang dan nantinya akan dijadikan staf intelijen.

Baca Juga: Kapolri Pastikan Target Presiden untuk Akselerasi Vaksinasi Tercapai

Kata dia cara tersebut lebih mudah dibandingkan harus mengajarkan staf intelijen bahasa Asia yang rumit.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Sputnik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x