AS Tingkatkan Kehadiran Militernya di Australia, Kerahkan Sejumlah Tipe Pesawat Tempur

- 17 September 2021, 17:51 WIB
Salah satu pesawat tempur andalan Amerika Serikat.
Salah satu pesawat tempur andalan Amerika Serikat. /PIXABAY/WikiImages

EWS - Amerika Serikat (AS) dan Australia sepakat meningkatkan kerja sama militer bilateral termasuk pengerahan berbagai tipe pesawat tempur ke Benua Kanguru.

Menteri Pertahanan Australia Peter Dutton menyampaikan hal tersebut kepada para wartawan pada hari Kamis, dikutip dari Sputnik, Jumat 17 September 2021.

Kesepakatan ini muncul sehari setelah terbentuknya pakta keamanan baru AUKUS (Australia, United Kingdom, US) yang melahirkan program pertama membangun kapal selam bertenaga nuklir untuk Australia.

Baca Juga: Lawan Bali United, Persib Belum Pasti Turunkan Nick Kuipers

Terbentuknya pakta AUKUS ini mendorong Australia menarik diri dari perjanjian dengan Naval Group Prancis dalam pembuatan kapal selam konvensional dengan nilai kontrak sebesar 90 miliar dolar AS.

Keputusan Australia ini membuat berang Prancis hingga Menlu Prancis Jean Yves Le Drien menyebut perilaku Canberra ini sebagai aksi menusuk dari belakang.

Walaupun PerdananMenteri Australia Scott Morrison mengatakan telah menyampaikan kepada Prancis perihal kesepakatan pembuatan kapal selam baru Australia sehari sebelum AUKUS diumumkan.

Baca Juga: Rumah Dibobol Maling, Medali Juara Milik Bek Chelsea Ini Raib

Dia membantah tuduhan di media Prancis bahwa Presiden Prancis Emmanuel Macron baru mengetahui penarikan Australia dari perjanjian dengan Naval Group dari laporan berita di Australia.

Scott Morrison juga menekankan Prancis masih merupakan sekutu penting bagi Australia.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Sputnik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x