Lansia di Atas 60 Tahun Jadi Sasaran Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua

- 20 Februari 2021, 09:57 WIB
Vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan berusia lanjut.
Vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan berusia lanjut. /Indobalinews/Humas Kemenkes

INDOBALINEWS - Pemerintah terus berjuang melawan pandemi Covid-19. Salah satunya dengan menggenjot pelaksanaan vaksinasi.

Kini, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sudah masuk pada tahap kedua. Sasarannya adalah kelompok masyarakat lanjut usia (lansia) berumur 60 tahun ke atas dan petugas pelayanan publik.

Menurut Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmizi, vaksinasi untuk lansia akan dimulai di ibu kota provinsi untuk seluruh provinsi di Indonesia, diprioritaskan di Jawa dan Bali.

Baca Juga: Survei Indometer: Tinggi, Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Presiden Jokowi

"Tujuh juta vaksin sudah siap untuk didistribusikan dan akan segera sampai di 34 provinsi," kata Siti Nadia Tarmizi, dalam keterangan pers yang ditayangkan pada kanal YouTube Kementerian Kesehatan RI, Jumat 19 Februari 2021.

Dikatakan, vaksinasi ini akan fokus di provinsi yang ada di Jawa dan Bali. Vaksin akan didistribusikan sesuai dengan proporsi di mana Jawa dan Bali mendapatkan kurang lebih 70 persen dari proporsi vaksin yang ada saat ini.

“Selain untuk seluruh kotamadya yang ada di DKI Jakarta, vaksinasi juga akan dilakukan di ibu kota provinsi di 33 provinsi seperti Kota Bandung untuk Provinsi Jawa Barat, Kota Denpasar untuk Bali, Kota Medan untuk Provinsi Sumatra Utara, Kota Makassar untuk Sumatra Selatan dan seterusnya,” paparnya.

Baca Juga: Reses Komisi III DPR ke DKI Jakarta, Eva Yuliana Apresiasi Kampung Tangguh

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dengan fokus Jawa dan Bali mengingat terdapat banyaknya jumlah lansia di provinsi-provinsi tersebut dan merupakan daerah dengan penularan Covid-19 yang tinggi.

"Pada prinsipnya, semua lansia akan divaksinasi tapi untuk tahap pertama karena vaksinnya terbatas hanya sebagian lansia yang akan divaksinasi," ucapnya.

Baca Juga: Tiga PMI Sakit dari Taiwan Tiba di Indonesia, Benny Ramdhani Sempat Teteskan Air Mata

Siti Nadia Tarmizi menambahkan, pada pelaksanaannya terdapat dua pilihan mekanisme pendaftaran dan pelaksanaan vaksinasi bagi lansia.

Pilihan pertama, vaksinasi akan diselenggarakan di fasilitas kesehatan masyarakat baik di puskesmas maupun rumah sakit milik pemerintah dan swasta.

“Peserta dapat mendaftar dengan mengunjungi website Kementerian Kesehatan yaitu www.kemkes.go.id dan website Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) di covid19.go.id,” tutur Nadia.

Baca Juga: Ini Cara Ampuh Menangkal Virus Corona

Di kedua website tersebut, akan tersedia tautan yang dapat diklik oleh sasaran vaksinasi lansia untuk mengisi sejumlah pertanyaan.

Selanjutnya pilihan kedua adalah mekanisme melalui vaksinasi massal yang dapat diselenggarakan oleh organisasi atau institusi seperti organisasi pensiunan ASN/ PEPABRI/ LVRI, organisasi keagamaan, ataupun organisasi kemasyarakatan yang bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan atau Dinas Kesehatan.***

Editor: M Susanto Edison


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x