1.030 Orang Meninggal, Disarankan Perlunya Tindakan Darurat Lindungi Nakes

- 9 Juli 2021, 07:39 WIB
Petugas pemakaman membawa peti jenazah korban Covid-19 untuk dikuburkan  di TPU Pondok Rajeg, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (29/6/2021). Sementara itu 1.030 tenaga kesehatan telah meninggal dalam tugas mulia memberikan pelayanan terhadap pasein Covid-19.
Petugas pemakaman membawa peti jenazah korban Covid-19 untuk dikuburkan di TPU Pondok Rajeg, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (29/6/2021). Sementara itu 1.030 tenaga kesehatan telah meninggal dalam tugas mulia memberikan pelayanan terhadap pasein Covid-19. /YULIUS SATRIA WIJAYA/ANTARA FOTO

INDOBALINEWS – Sebanyak 1.030 tenaga kesehatan meninggal dunia sepanjang pandemi Covid-19.

Tenaga kesehatan (nakes) tersebut mulai perawat, bidan, hingga dokter yang berjuang di garda terdepan melayani pasien melawan Covid-19.

Data tersebut dihimpun oleh Perhimpunan Rumah Sakit Indonesia (Persi) bersama sejumlah organisasi profesi di bidang kesehatan.

Baca Juga: Darurat Covid-19 di Tokyo, Olimpiade 2020 Digelar Tanpa Penonton

Anggota Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati menyampaikan rasa prihatin terhadap gugurnya ribuan tenaga kerja dan menyarankan perlunya tindakan darurat yang harus dilakukan untuk menyelamatkan tenaga kesehatan lainnya.

"Ini adalah darurat. Sudah lebih dari seribu nakes gugur dalam tugas mulia yang tak bisa tergantikan. Mereka adalah pahlawan terdepan dalam melawan Covid-19. Saya secara pribadi turut berduka atas wafatnya pahlawan-pahlawan mulia kesehatan tersebut," kata Mufida, dikutip dari laman RRI, Kamis 8 Juli 2021.

Menurut Mufida lini terdepan instalasi gawat darurat (IGD) rumah sakit rawan kasus kematian nakes karena menjadi garda awal dalam penanganan ini sangat rawan tertular positif Covid-19.

Ia pun menyuebut hal itu terbukti banyaknya tenaga kesehatan yang tertular karena interaksi langsung dengan pasien Covid-19.

Baca Juga: Sejumlah Obat Terkait Covid-19 Langka di Pasaran, Pemerintah Upayakan Tindakan Tegas Seperti Ini

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x