Shin Tae yong Beberkan Beratnya Tangani Timnas Indonesia, Ada Oknum Yang Mau Titipkan Pemain

12 Februari 2024, 12:28 WIB
Shin Tae yong beberkan beratnya tangani Timnas Indonesia, ada oknum yang mau titipkan pemain, tapi tidak dihiraukan, Senin 12 Februari 2024 /PSSI

INDOBALINEWS - Shin Tae yong beberkan beratnya tangani Timnas Indonesia, ada oknum yang mau titipkan pemain.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae yong ungkap fakta mengejutkan selama menangani Timnas Indonesia sejak beberapa tahun belakangan ini.

Menurut pelatih asal Korea Selatan ini, tantangan menjadi pelatih Timnas Indonesia bukan hanya soal menjaga disiplin dan kebiasaan pemain serta meningkatkan kualitas teknik, namun menurutnya tantangan terberat yang dihadapinya justru dari aspek non teknis.

Baca Juga: Xavi Menyerah Kejar Real Madrid, Akui Barcelona Tak Mungkin Lagi Juara Liga Spanyol Musim Ini

Dalam pengakuannya, mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu menyebutkan tantangan terberat yang dihadapi selama membesut Timnas Indonesia yakni kebiasaan oknum menitipkan pemain.

Melansir unggahan akun instagram @gondes.football, Senin 12 Februari 2024, Shin Tae yong menyebutkan selama menanganumi Timnas Indonesia, ada pihak-pihak yang mencoba menitipkan pemain kepadanya.

Baca Juga: Liga 1: Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster Ungkap Kondisi Cedera Ernando Ari dan Song Ui young

"Ada, ada yang menitipkan pemain. Tetapi tidak pernah saya tanggapi. Satu pun tidak pernah terjadi selama saya di sini. Jadi perlu kuatir lagi", ungkap Shin Tae yong dilansir dari akun instagram @gondes.football, Senin 12 Februari 2024.

Meski demikian, Shin Tae yong tidak merinci siapa saja pihak yang dimaksudkan berusaha untuk menitipkan pemain Timnas Indonesia.

Lebih lanjut STY juga menyebutkan fenomena pemain titipan seperti itu bukan hanya terjadi di Indonesia.

Baca Juga: Liga 1: Widodo Cahyono Putro Ungkap Peran Pemain Dibalik Alasan Terima Latih Arema FC

Namun menurutnya, selama menukangi Timnas Korea Selatan dia juga kerap berurusan dengan pihak-yang ingin menitipkan pemain. Sama seperti saat ini, dalam pengalaman sebelumnya, STY mengaku tak menggubris permintaan oknum-oknum tersebut.

Timnas Indonesia besutan STY baru saja mencatat sejarah dalam turnamen Piala Asia. Sepanjang keiikut sertaannya di turnamen akbar se-Asia, untuk pertama kalinya Timnas Indonesia lolos babak grup.

Baca Juga: Liga 1: Eksodus Pemain Asing dari Klub Indonesia Berlanjut, Kini Carli De Murga Tinggalkan Barito Putera

Sebelumnya STY juga mencetak prestasi meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Asia melalui jalur kualifikasi.

Timnas Indonesia terakhir kali berpartisipasi sebagai peserta Piala Asia terjadi pada tahun 2027 dimana Indonesia menjadi tuan rumah bersama negara tetangga di Asia Tenggara. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Instagram @gondesfootball

Tags

Terkini

Terpopuler