Liga 1: Bali United Wajib Waspada, Rizky Ridho hingga Muhammad Ferrari Siap Perkuat Persija Jakarta

- 30 Maret 2024, 08:00 WIB
Bali United Wajib Waspada, Rizky Ridho hingga Muhammad Ferrari Siap Perkuat Persija Jakarta, Sabtu 30 Maret 2024
Bali United Wajib Waspada, Rizky Ridho hingga Muhammad Ferrari Siap Perkuat Persija Jakarta, Sabtu 30 Maret 2024 /Instagram @persija

Meski Persija Jakarta mengalami kendala penerbangan yang tertunda beberapa jam saat menuju Pulau Dewata, Thomas Doll memastikan hal tersebut tidak mengganggu persiapan tim. .

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain Liga 1: Ada Apa? Pilar Utama PSIS Semarang Dikabarkan Siap Mundur Massal

"Itu bukan masalah yang besar, pemain kami profesional. Kendala penerbangan itu selalu terjadi, memang tidak mudah tapi semuanya baik-baik saja. Setelah latihan ini kami beristirahat dan siap bertanding besok," ucapnya.

Thomas Doll juga hanya ingin berkonsentrasi pada laga melawan Serdadu Tridatu untuk mengamankan tiga poin dan menambah motivasi pemain dan untuk sementara tak ingin memikirkan empat laga lainnya.

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain Liga 1: Semen Padang FC Incar Musuh Bebuyutan Suporter Timnas Indonesia Doan Van Hau

"Saya hanya memikirkan laga besok (malam ini) melawan Bali United karena kami tidak tahu bagaimana selanjutnya mengingat pemain terbatas. Firza mendapat kartu merah, bisa jadi ada pemain terkena akumulasi kartu, cedera atau sakit," katanya.

Sementara itu, bek Persija Jakarta Rio Fahmi mengaku siap mencuri tiga poin dari Bali United karena sudah maksimal dalam latihan menghadapi tim tuan rumah.

"Persiapan berjalan lancar dan kami latihan selalu maksimal," katanya. ***

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah