Tujuh Festival Budaya di Bali Masuk Program Kharisma Event Nusantara 2022 Kemenparekraf

16 April 2022, 04:43 WIB
Salah satu program acara Sanur Village Festival yang disaksikan ribuan penonton. /SVF/Dwi

INDOBALINEWS – Tujuh kegiatan festival budaya unggulan yang akan digelar di Bali masuk dalam kalender acara Kharisma Event Nusantara 2022.

Ketujuh kegiatan tersebut adalah Bali Spirit Festival di Ubud, Kabupaten Gianyar (29 Mei-10 Juni 202), Pesta Kesenian Bali di Denpasar (12 Juni-10 Juli 2022), dan Ubud Village Jazz Festival (12-13 Agustus 2022).

Selain itu, Sanur Village Festival di Sanur, Kota Denpasar (19 -21 Agustus 2022), Pemuteran Bay Festival di Kabupaten Buleleng (11-13 November 2022), Denpasar Festival (akhir November-24 Desember 2022) dan Penglipuran Village Festival di Kabupaten Bangli (7 - 10 Desember 2022).

Baca Juga: Presiden Jokowi Jadi Anggota GCRG, Sekjen PBB: Advokasi Krisis Pangan, Energi, dan Keuangan

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun mengatakan wisatawan yang berlibur ke Bali sepanjang 2022 selain menikmati keindahan alam dan keramahan masyarakatnya, dapat menyaksikan tujuh kegiatan budaya unggulan tersebut.

"Jadi, wisatawan bisa merencanakan dan memilih, bulan apa kira-kira akan datang berlibur ke Bali dan festival apa yang akan dapat dinikmati," katanya, Jumat 15 April 2022.

Kata dia hampir setiap bulan ada saja festival yang bakal disajikan dari tujuh festival budaya yang lolos dalam daftar Kharisma Event Nusantara (KEN) 2022 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu.

Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Arus Mudik Lebaran, Damri Siapkan 10 BRT

Melalui Kharisma Event Nusantara (KEN), sejumlah festival budaya itu akan dipromosikan ke seluruh dunia bersama dengan kegiatan dari daerah-daerah lain di Indonesia.

Terselenggaranya tujuh festival ini diharapkan bisa menunjukkan kepada dunia bahwa pariwisata Bali telah bangkit dan siap untuk dikunjungi.

"Kami juga mengajak para pelaku UMKM untuk ikut terlibat dalam Kharisma Event Nusantara tersebut," ujarnya.

Baca Juga: Amankan Tamu MXGP, Pemprov NTB Siapkan 23.000 Vaksin Rabies

Tjok Bagus menambahkan total kunjungan wisatawan mancanegara yang telah datang berlibur ke Bali sampai 5 April 2022, ada sebanyak 14.430 orang sudah memanfaatkan pelayanan VoA.

Dia menyebut meningkatnya kunjungan wisatawan juga itu tidak terlepas dari kekebalan komunitas (herd immunity) yang telah terbentuk.

Demikian juga capaian vaksinasi penguat (booster) di Provinsi Bali mencapai 57,49 persen dan semua kabupaten/kota mencapai di atas 40 persen. Tertinggi di Denpasar mencapai 76,32 persen.

"Masyarakat Bali pun sangat disiplin mengikuti protokol kesehatan," kata Tjok Bagus.***

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Antaranews

Tags

Terkini

Terpopuler