Ditemukan Sesosok Mayat Dihari Ketiga Pencarian 3 Pemancing Hilang di Pantai Mimba Bali

- 16 Februari 2021, 19:44 WIB
Sesosok mayat ditemukan terapung di tengah laut Selasa 16 Februari 2021, dekat Pantai Mimba Padangbai Karangasem Bali tepat di hari ketiga pencarian 3 pemancing yang hilang.
Sesosok mayat ditemukan terapung di tengah laut Selasa 16 Februari 2021, dekat Pantai Mimba Padangbai Karangasem Bali tepat di hari ketiga pencarian 3 pemancing yang hilang. /Dok Basarnas Bali

INDOBALINEWS - Pencarian hari ketiga terhadap tiga orang pemancing yang hilang di Perairan Pantai Mimba Padangbai Karangasem Bali menemui titik terang.

Saat air surut pada pagi hari ini Selasa 16 Februari 2021 ditemukan alat pancing yang diduga milik ketiga korban yang hilang saat memancing di bebatuan pinggir pantai.

Menurut Gede Darmada, S.E., M.A.P Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), tim SAR gabungan memulai pencarian di hari Selasa 16 Februari 2021 sejak pukul 05.00 Wita dengan fokus pencarian di lokasi ketiganya terhempas ombak.

Baca Juga: Masih Wanted, Isteri Andrew Buronan Interpol Pernah Ikuti Kelas Yoga Anti Gravity

Ketika air mulai surut, satu orang personil diturunkan ke kubangan bebatuan di pinggiran pantai, dan saat itu ditemukan alat pancing yang diduga milik korban.

"Kemarin malam kami terima info perkiraan air surut sekitar jam 4 pagi, sehingga pencarian dimulai di lokasi korban terhempas ombak, dimana posisi tersebut terdapat kubangan, namun setelah pencarian hanya ditemukan alat pancing, sementara korban masih nihil," ungkap Gede Darmada.

Baca Juga: Hati-Hati Ancaman Phising : Jangan Sering Broadcast di Grup Washap dan Medsos Lainnya

Penyisiran menggunakan RIB (Rigid Inflatable Boat) kembali dilakukan tim SAR gabungan kurang lebih pukul 06.50 Wita dengan 3 orang personil. Selanjutnya menyusul tim dari Bakamlah berjumlah 6 orang juga melakukan pencarian menggunakan RIB pada pukul 09.45 Wita.

Berselang beberapa jam kemudian, yakni pukul 15.30 Wita diterima Info dari nelayan atas nama Ketut Artawan bahwa ada penemuan sesosok jenazah laki-laki ditengah laut yang dicurigai merupakan salah satu dari target pencarian.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x