Anak Main Korek Api Dekat Bensin, 6 Warung Habis Terbakar 3 Orang Terluka

- 23 September 2021, 14:41 WIB
Korban luka bakar tengah dirawat di rumah sakit akibat kebakaran yang menghanguskan 6 warung dan melukai 3 orang di Petang, Badung Bali, Kamis 23 September 2021.
Korban luka bakar tengah dirawat di rumah sakit akibat kebakaran yang menghanguskan 6 warung dan melukai 3 orang di Petang, Badung Bali, Kamis 23 September 2021. /Dok Humas Polres Badung Bali

INDOBALINEWS - Perhatian buat para orang tua agar selalu memperhatikan anak-anak saat bermain agar musibah kebakaran yang menyebabkan korban terluka tak berulang. 

Seperti kejadian yang menimpa pada seorang pemilik toko I Wayan Yogi Artwan, 34 tahun, akibat kedua anaknya bermain korek api di dekat wadah bahan bakar bensin, enam warung habis terbakar.

Untung saja, kejadian ini tak mengakibatkan korban jiwa, meski tiga orang yang terluka menjalani perawatan di rumah sakit akibat luka bakar.

Baca Juga: Pria Tak Beridentitas Ditemukan Meninggal di Dalam Kali Setelah Menabrak Mobil Parkir

Kapolsek Petang Akp I Ketut Gita, SH, membenarkan musibah kebakaran yang terjadi di wilayah Petang tepatnya di Banjar Sulangai, Desa Sulangai, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung Bali itu.

"Kejadiannya berlangsung pada Kamis 23 September 2021 sekitar pukul 09.30 wita di pahi hari, salah satu korban pemilik toko I Wayan Yogi Artwan yang menjual makanan dan bahan bakar bensin saat sedang menuangkan bensin ke botolnya kurang memperhatikan kedua anaknya Kadek yang berusia lima tahun dan 
Yudik yang berusia 13 tahun sedang bermain korek api," ujar Kapolsek.

Baca Juga: 'Kuda Poni' Selebgram Bali, Pelaku Live Bugil di Medsos Mengaku Tak Terima BO dari Luar

Tiba-tiba api dari korek yang dimainkan kedua anaknya, menyambar bensin yang sedang dituangkannya. Hal ini mengakibatkan api cepat membesar membakar warung sekitarnya dan warungnya sendiri serta menyambar kedua anak korban yang mengakibatkan ketiga korban mengalami luka bakar.

Tidak lama berselang saat kejadian, warga sudah banyak datang untuk menolong korban melarikan kerumah sakit maupun ke Puskesmas Petang 1 yang terdekat.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x