87 Jamaah Positif Covid Usai Umroh, 10 Orang Diduga Terpapar Omicron

- 22 Januari 2022, 06:51 WIB
Keberangkatan 419 jemaah umroh asal Indonesia setelah tertunda karena pandemi Covid-19, Sabtu 8 Januari 2022 lalu. Kemenkes menyebutkan sebanyak 87 jamaah umroh Indonesia pada pemberangkatan 8 Januari 2022 terkonfirmasi positif Covid-19.
Keberangkatan 419 jemaah umroh asal Indonesia setelah tertunda karena pandemi Covid-19, Sabtu 8 Januari 2022 lalu. Kemenkes menyebutkan sebanyak 87 jamaah umroh Indonesia pada pemberangkatan 8 Januari 2022 terkonfirmasi positif Covid-19. /Kemenag

INDOBALINEWS - Sebanyak 87 orang jamaah Umroh Indonesia terkonfirmasi positif covid 19 dan 10 di antaranya probable atau diduga terpapar Omicron.

Hal itu dikatakan oleh Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI Siti Nadia Tarmizi sat dikonfirmasi Jumat 21 Januari 2022.

Nadia juga mengatakan sepuluh jamaah yang diduga terpapar Omicron itu sedang dalam proses pemeriksaan sampel di laboratorium genom sekuensing untuk memastikan varian COVID 19 yang bersarang dalam tubuh.

Baca Juga: Breaking News: Jumlah Korban Luka 21 dan Meninggal 4 Orang, Ini Kronologi Kecelakaan Truk Tronton Rem Blong

Menyikapi hal itu Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama (Kemenag) RI Hilman Latief mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi terhadap keamanan dan kesehatan jamaah umroh, termasuk pelaksanaan kebijakan pengelolaan satu pintu atau one-gate policy (OGP).

Nadia memperkirakan kemungkinan besar para jamaah umrah tertular saat dalam perjalanan dari Arab Saudi ke Indonesia. Dan saat kepulangan kemungkinan juga belum terdeteksi tapi juga saat di dalam perjalanan bisa juga terjadi.

Baca Juga: Tempel Shabu di Tiang Listrik, Tania Dibekuk Polisi Diduga Jadi Perantara Jual Narkotika

 

"Benar, ada 87 jamaah yang positif COVID-19. Saat ini ada sepuluh orang yang probable Omicron," kata Siti Nadia Tarmizi seperti dilansir Antara Jumat 21 Januari

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x