Investor Lirik Potensi Gas 4 Triliun TCF di Perairan Bali, yang Masih Dalam Tahap Eksplorasi

- 10 Oktober 2023, 15:54 WIB
Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) ESDM Bali Ida Bagus Setiawan saat ditemui di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Selasa 10 Oktober 2023 .
Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) ESDM Bali Ida Bagus Setiawan saat ditemui di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Selasa 10 Oktober 2023 . /Dok Dafi


INDOBALINEWS - Potensi sumber daya gas di perairan utara Pulau Bali yang tengah dalam tahap eksplorasi sudah dilirik investor. Hal ini dikatakan oleh Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) ESDM Bali Ida Bagus Setiawan, bahwa Bali akan memberdayagunakan atau memanfaatkan.

Ia juga mengatakan, bahwa potensi tersebut merupakan informasi dari pusat atau dalam hal ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

"Iya pasti bagian dari deposit kita secara nasional," kata Setiawan, saat ditemui di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Selasa 10 Oktober 2023.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024: Tiap Tahapan Berpotensi Terjadi Kerawanan

Dikatakannya juga pemerintah provinsi Bali masih pada posisi menunggu hasil dari eksplorasi.  "Itu kan potensi informasi dari pusat, dari Dirjen Migas. Jadi, pada saat ini sedang dilakukan eksplorasi. Dan pemenang wilayah kerja itu adalah British Petroleum (BP). Artinya, Pemerintah Provinsi Bali pada posisi menunggu hasil dari eksplorasi, karena itu ada tahapannya," ujarnya.

Lebih lanjut dikatakannya, pemerintah Provinsi Bali sudah berkoordinasi dan konsultasi dengan Kementerian ESDM dalam ini Direktorat Jenderal Minyak dan Gas (Dirjen Migas).  Karena sebelum adanya wilayah kontrak itu, sudah ada konsul daerah antara pusat dengan Pemerintah Provinsi Bali.

"Sehingga bisa diawali dan ditindaklanjuti dengan proses tahapan kontrak, pemenangnya BP," jelasnya.

Baca Juga: Makanan yang Bikin Bumil Kuat Mengejan Saat melahirkan Wajib Tahu!

Ia menyebutkan, bahwa untuk saat ini soal potensi sumber daya gas di Perairan Utara Bali masih tahap eksplorasi dan Pemprov Bali berharap jika memang ditemukan cadangan sumber daya gas di Perairan Utara Bali, bisa diperdayagunakan sehingga memberikan dampak signifikan terhadap Pulau Dewata.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x