Debat Capres Ketiga: Indonesia harus Kuat, Tanpa Kekuatan Militer Bangsa akan Terusir dari Tanah Airnya'

- 8 Januari 2024, 06:05 WIB
Capres Prabowo Subianto menyampaikan pendapat disaksikan capres Anies Baswedan, dan capres Ganjar Pranowo saat adu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta.
Capres Prabowo Subianto menyampaikan pendapat disaksikan capres Anies Baswedan, dan capres Ganjar Pranowo saat adu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta. /ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc./

INDOBALINEWS - Pada Debat Capres Ketiga yang digelar di Istora Senayan Jakarta Minggu 7 Januari 2024, Calon Presiden RI Prabowo Subianto mengatakan bahwa tidak bisa tidak, Indonesia harus kuat.

Karena tanpa kekuatan militer sebuah bangsa bisa diambil kekayaannya dan akan diusir dari Tanah Airnya sendiri. Dikatakannya juga bahwa bangsa tanpa kekuatan militer akan dilindas seperti yang terjadi di Gaza, Palestina.

"Kalau buka ilmu pengetahuan paling dasar, kekuatan nasional harus ada kekuatan militer. Tanpa kekuatan militer, sejarah peradaban manusia mengajarkan bahwa bangsa akan dilindas seperti di Gaza sekarang ini, akan diambil kekayaannya akan diusir dari tanah airnya," kata Prabowo saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7 Januari 2024.

Baca Juga: Tiba di Qatar, Timnas Indonesia Langsung Berlatih Sebelum Hadapi Iran

Untuk itu, Prabowo bertekad agar Indonesia mempunyai pertahanan yang kuat. "Tidak bisa tidak, kita harus kuat, kita harus kuat," ujarnya dilansir dari Antara.

Dalam sesi penyampaian visi dan misi tersebut, Prabowo juga mengatakan bahwa pertahanan merupakan hal yang penting untuk melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia. Hal itu tercantum sebagai dasar negara dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 (UUD NRI Tahun 1945).

"Kita kembali kepada dasar kita, tujuan nasional yang tercantum dalam UUD kita dan Pembukaan UUD 1945, tercantum sangat tegas bahwa tujuan nasional kita yang pertama adalah melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia. Jadi, fungsi dari negara yang pertama adalah melindungi, berarti pertahanan," tuturnya.

Baca Juga: Menparekraf Apresiasi Alumni Poltekpar Bandung Buka Restoran Indonesia di Dubai

Di sisi lain, dia menyebut Indonesia merupakan negara yang kaya. Untuk itu, Prabowo menekankan bahwa kekayaan negara perlu dijaga dan dikelola agar rakyat bisa hidup layak, mempunyai pekerjaan yang baik, dan kekayaan negara tidak lagi diambil oleh asing.

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x