Waspada Musim Pancaroba, Perhatikan Asupan Gizi Anak dan Pakai Masker di Keramaian

- 27 April 2024, 21:26 WIB
Ilustrasi anak pakai masker.
Ilustrasi anak pakai masker. /huunghidt/Pixabay

 

INDOBALINEWS - Para orang tua diimbau untuk memparhatikan asupan gizi anak agar berimbang terutama di masa pancaroba seperti sekarang ini.

Menurut Direktur Penunjang Medis Rumah Sakit Telogorejo Semarang, dr Natalia Kurniadi, penyakit yang menyerang anak di masa pancaroba atau peralihan ini berkaitan dengan infeksi saluran pernafasan atas (ISPA), seperti bronkitis serta pneumonia.

Untuk itu selain asupan gizi, ia juga menganjurkan orang tua untuk memperhatikan anak-anak agar tetap memakai masker di tempat keramaian untuk mencegah penularan penyakit yang mungkin muncul di masa peralihan dari musim hujan ke kemarau ini.

"Selalu memakai masker di keramaian karena penyebaran virus penyakit di masa pancaroba ini melalui udara," kata Natalia saat peresmian Klinik Pediatrik RS Telogorejo Semarang, Sabtu 27 April 2024.

Baca Juga: Mengenang Penyair Jokpin: Kutipan Romantis dan Puisi Cinta Joko Pinurbo

 

 

 

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x