Gubernur Bali Koster Buka Mahasabha Sira Arya Gajah Para

- 12 Februari 2021, 21:43 WIB
Gubernur Bali Koster Buka Mahasabha Sira Arya Gajah Para, Jumat 12 Februari 2021.
Gubernur Bali Koster Buka Mahasabha Sira Arya Gajah Para, Jumat 12 Februari 2021. /Dok Humas Pemprov Bali

Diakhir pidatonya, Wayan Koster berdoa semoga acara Mahasabha ini berjalan lancar, dan dijadikan momentum untuk menyatukan kekuatan Pratisentana Sira Arya Gajah Para Bretara Sira Arya Getas.

Baca Juga: Puan Maharani: Kehadiran Vaksin Jadi Titik Terang Hadapi Pandemi Covid-19

Sementara itu, Ketua Panitia Mahasabha Sira Arya Gajah Para Bretara Sira Arya Getas, I Ketut Suadnyana mengatakan Mahasabha ini digelar berdasarkan AD/ART warga Sira Arya Gajah Para dengan tujuan untuk mempererat persaudaraan pratisentana Sira Arya Gajah Para Bratara Sira Arya Getas di seluruh Indonesia, selain juga untuk membentuk kepengurusan Pusat.

“Hingga saat ini ada pengurus Pura kawitan, Pura Dadia sebanyak 158 dadia yang tersebar di Bali, Lombok, Kalimantan dan Sumatera,” kata Suadnyana.

Baca Juga: Residivis Tipu Teman, Ditangkap Polsek Gianyar Bali di Jember

Mahasabha ini digelar untuk memastikan jalannya Dharma Agama dan Dharma Negara warga Sira Arya Gajah Para dengan mengangkat tema 'Melalui Mahasabha Kita Kembangkan Jiwa dan Semangat untuk Membangun Bali Menuju Sat Kerthi Loka Bali dengan Spirit Bhakti, Satya, Wirang.

"Saya selaku panitia menghaturkan terimakasih kepada Gubernur Bali atas diselenggarakannya kegiatan ini, dan seluruh peserta Mahasabha yang hadir di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya sudah menjalani Rapid Test Antigen, selain itu kegiatan ini diselenggarakan dan diikuti juga secara virtual oleh warga Sira Arya Gajah Para Bretara Sira Arya Getas.***

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah