Pendampingan UMKM dari CCEP Indonesia di Pantai Jerman, Kuta Kontribusi Nyata Upaya Keberlanjutan di Komunitas

- 21 Agustus 2023, 22:32 WIB
Pelatihan dan pendampingan kepada UMKM di Pantai Jerman Kuta Bali yang dilakukan CCEP Indonesia.
Pelatihan dan pendampingan kepada UMKM di Pantai Jerman Kuta Bali yang dilakukan CCEP Indonesia. /Dok CCEP

 

INDOBALINEWS - Memiliki karakter sikap dan perilaku dasar sebagai pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan syarat yang penting dalam meningkatkan perkembangan dan penghasilan usaha.

Beberapa karakter sikap tersebut antara lain, inklusif, kreatif, dan adaptif. Selain tiga hal tersebut, para pelaku UMKM sektor pariwisata juga harus bisa berkomunikasi dengan baik, memiliki kewirausahaan yang tinggi, serta kemampuan dalam menganalis kebutuhan pelanggan.

Hal tersebut di atas merupakan salah satu dari beberapa materi program pelatihan yang diberikan oleh Coca-Cola Europacific Partners (CCEP) Indonesia bersama mitra program dari Pusat Studi Universitas Pendidikan Nasional (PSU Undiknas).

Melanjutkan program pelatihan dan pendampingan UMKM kepada komunitas usaha di Pantai Jerman, Kuta, para penerima manfaat ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan kualitas produk dan jasa serta meningkatkan akses pasar hingga peningkatan pelayanan.

 Baca Juga: Viral Pesan Berantai Ada Begal di Taman Pancing, Ini Penjelasan Kapolresta Denpasar

Dalam kesempatan agenda dua hari pelatihan ini juga menampilkan kelompok narasumber dari Rotary Club of Bali Bersinar yang memaparkan mengenai pentingnya kepribadian, karakter, sikap dan penampilan untuk pelaku usaha dan wisata yang disajikan oleh Nyoman Hartini, SH dan Istiningdyah Bekti Pertiwi.

Selain itu pada sesi terakhir pelatihan di hari pertama juga dijelaskan mengenai teknik komunikasi pariwisata dan public speaking oleh Nuning Indah Pratiwi, S.Sos., M.I.Kom dari Undiknas Denpasar.

Pada hari berikutnya jugadisinggung mengenai Sustainable dan Green Tourism oleh narasumber dari Undiknas bersama A.A. Istri Agung Maheswari Sst.Par., M.Par., serta juga melibatkan asosiasi dari Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Badung bersama I Gusti Agung Ngurah Rai Suryawijaya SE., MBA, yang akan berfokus dari sisi hospitality melalui konsep atau praktek dalam memberikan layanan yang ramah dan menyenangkan kepada tamu atau pengunjung.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x