Operasi Cipkon Agung 2024 Selama 16 Hari Polda Bali dan Jajaran Terjunkan 535 Personel

- 13 Maret 2024, 12:11 WIB
Kapolda Bali Irjen Pol Ida Bagus Kade Putra Narendra S.I.K., M.Si , pimpin apel kesiapan pasukan Operasi Cipta Kondisi Agung-2024 dalam rangka Harkamtibmas menjelang Idul Fitri 1445 H di halaman depan Mako Polda Bali, Rabu 13 Maret 2024.
Kapolda Bali Irjen Pol Ida Bagus Kade Putra Narendra S.I.K., M.Si , pimpin apel kesiapan pasukan Operasi Cipta Kondisi Agung-2024 dalam rangka Harkamtibmas menjelang Idul Fitri 1445 H di halaman depan Mako Polda Bali, Rabu 13 Maret 2024. /Dok Humas Polda Bali

INDOBALINEWS - Kapolda Bali Irjen Pol Ida Bagus Kade Putra Narendra S.I.K., M.Si., selaku penanggung jawab bijak Operasi Cipta Kondisi Agung-2024, pimpin apel kesiapan pasukan Operasi Cipta Kondisi Agung-2024 dalam rangka Harkamtibmas menjelang Idul Fitri 1445 H., di halaman depan Mako Polda Bali, pada Rabu 13 Maret 2024.

Apel kesiapan tersebut dihadiri Waka Polda Brigjen Pol Dr. I G. K. Budhi H., S.I.K., S.H., M.Hum., Irwasda Kombes Pol Arief Prapto Santoso, S.I.K., S.H., M.M. dan seluruh PJU Polda Bali, serta seluruh personil Polda Bali yang terlibat Ops Cipkon dan perwakilan dari Satpol PP Provinsi Bali.

Dalam arahannya Kapolda Bali menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh personil Polda Bali dan jajaran, serta stakeholder terkait dan seluruh masyarakat karena selama ini telah bekerjasama dengan baik sehingga secara umum situasi Kamtibmas wilayah Bali aman dan kondusif.

Baca Juga: Ruangan AWK di Kantor DPD RI Bali Harus Bersih Hari Ini Rabu 13 Maret 2024, H-1 AWK Belum Berkemas

Dimana kita ketahui bersama Hari Raya Nyepi kemarin yang bersamaan dengan bulan suci Rhamadan dimana umat muslim dihari pertama melaksanakan puasa dan sholat taraweh, bertepatan dengan umat Hindu melaksanakan catur brata penyepian.

Berkat kerjasama dan toleransi antar umat yang luar biasa di Bali sehingga keduanya dapat berjalan dengan baik, harmonis dan saling menghormati, ini patut dijadikan contoh.

Dalam rangka Harkamtibmas menjelang pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H. tahun 2024, seperti tahun sebelumnya Polri kembali melaksanakan Operasi Kepolisian dengan sandi “Operasi Cipta Kondisi Agung-2024” yang akan dilaksanakan selama 16 hari kedepan (13 s/d 28 maret).

Dan Polda Bali beserta jajaran melibatkan 535 personil yang terdiri dari satgas Polda 200 dan Polres jajaran 335 personil.

Baca Juga: Liga 1: Persebaya Surabaya vs Madura United, Paul Munster Dibayangi Trauma Kepemimpinan Wasit

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x