Selain Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Banyak Harapan Lain di 1 Oktober 2021 dan Jadi Trending

1 Oktober 2021, 17:02 WIB
Link Twibbon Hari Kesaktian Pancasila 2021 Kemendikbud dan cara pasang bingkai foto Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 di Twibbonize. /twibbonize.com/@BPPMPV KPTK

INDOBALINEWS - Momentum Hari Kesaktian Pancasila tepat diperingati pada 1 Oktober 2021.

Hari Kesaktian Pancasila yang ditetapkan pada 1 Oktober tersebut merupakan langkah baru untuk melupakan sejarah kelam bangsa tentang peristiwa G30S yang terjadi pada 30 September 1965.

Baca Juga: Ini Barisan Pelatih Kandidat Pengganti Koeman di Barcelona

Seperti diketahui, G30S merupakan tragedi penculikan dan pembunuhan terhadap enam jenderal senior dalam upaya kudeta Presiden Soekarno.

Sebanyak enam pejabat tinggi TNI Angakatan Darat tersebut yaitu, Letjen TNI Ahmad Yani, Mayjen TNI Raden Suprapto, Mayjen TNI Mas Tirtodarmo Haryono, Mayjen TNI Siswondo Parman, Brigjen Donald Isaac Panjaitan, dan Brigjen TNI Sutoyo Siswomiharjo.

Sementara itu, Jenderal TNI Abdul Haris Nasution berhasil selamat meski anaknya, Ade Irma Suryani Nasution dan ajudannya Lettu CZI Pierre Andreas Tendean tewas dalam peristiwa tersebut.

Baca Juga: Keberuntungan dan Asmara Cancer, Leo, dan Virgo, Cek Ramalan Zodiak Jumat 1 Oktober 2021

Hal itu pun menjadi banyak dibicarakan di media sosial, khususnya Twitter. Banyak netizen mendoakan agar Indonesia bisa bangkit dari peristiwa kelam tersebut dan bisa menjadi negara yang lebih baik lagi.

Tak hanya itu, kata kunci '1 Oktober' pun menjadi Trending Topic di Twitter. Pantauan Indobalinews, Jumat 1 Oktober 2021, hingga berita ini ditayangkan, banyak netizen yang berharap agar Indonesia bisa lebih maju, pandemi segera berakhir, dan kehidupan kembali normal.

"the real trouble : 1 oktober dihabiskan dengan insecure dan overthinking," tulis akun @UdaraTerbuka.

Baca Juga: Menko Maritim dan Investasi Luhut B Pandjaitan Minta Wuling Pasarkan Mobil Listrik Paling Lambat Akhir 2022

"1 Oktober ini diperingati utk mengingatkan masyarakat soal IDIOLOGI PANCASILA yg tak bisa digantikan oleh paham apapun. Jangan hanya hapal Pancasilanya, terapkan juga nilai-nilainya dlm kehidupan," tulis @ryanaraginggang.

"Doa dan harapan 1 Oktober(dengan mengunggah video yang berisi harapan-harapan)," kata @riken_vf.

 

Editor: Wildan Heri Kusuma

Sumber: Twitter Trending Topik Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler