Dukung Tuntutan Buruh Boikot Indomaret, Neno Warisman Serukan Belanja di Warung

- 25 Mei 2021, 10:22 WIB
Bela buruh Indomaret yang belum dibayar THR, Neno Warisman 'Diserang' Inul Daratista, Ian Kasela, Krisna Mukti sebut Otaknya Kejedot kampret
Bela buruh Indomaret yang belum dibayar THR, Neno Warisman 'Diserang' Inul Daratista, Ian Kasela, Krisna Mukti sebut Otaknya Kejedot kampret /Instagram nenowarismanofficial/semarangku/

INDOBALINEWS - Politisi Partai Ummat Neno Warisman mendukung tuntutan buruh untuk mendapatkan hak THR dari Indomaret hingga ajakan memboikot waralaba berjaringan tersebut.

Artis penyanyi ini menyebut, aksi buruh yang berencana membiokot produk Indomaret perlu didukung.

Sebelumnya, buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) dan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) mulai memboikot Indomaret pada Senin, 24 Mei 2021.

Baca Juga: TWK Jadi Alat Pimpinan KPK dan BKN untuk Memonopoli Makna Kebangsaan dan Ketaatan terhadap NKRI

Buruh boikot produk Indomaret diduga sebagai buntut terkait perkara dugaan pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR) yang tidak sesuai ketentuan. Ha itu dinilanya sebagai bentuk kesetiaan terhadap aspirasi masyarakat bawah.

"Melanjutkan kesetiaan kita kepada aspirasi masyarakat, kalau masyarakat diwakili hari ini oleh kelompok KSPI yang mereka boikot Indomaret, belanja di warung sendiri," ucap Neno Warisman dilansir pikiran-rakyat.com. Selasa 25 Mei 2021.

"Ya sudah, yuk kita ikutan. Yang gak mau ikut juga gak apa-apa. Tapi kalau mau ikut, bagus!," Neno Warisman menambahkan.

Baca Juga: Komnas HAM Selidiki Dugaan Pelanggaran atas Tidak Lolosnya 75 Pegawai dalam TWK KPK

Hanya saja, aksi pembelaan dan ajakan boikot dari Neno Warisman dikritisi sejumlah artis lainnya dan penyanyi lawas seperti
Ian Kasela yang merasa keberatan pada seruan Neno Wariswa membiokot produk Indomaret.

Dia mengaku bingung bagaimana masyarakat bisa memenuhi kebutuhan sehar-harinya jika produk Indomaret diboikot.

"Terus nanti kalau belanja kebutuhan rumah bagaimana dong, aya-aya wae ah ya @maklambeturah," kata Ian Kasela.

Baca Juga: Sejumlah Lembaga Survei Tempatkan Anies Baswedan Potensial Calon Presiden 2024

Terlepas siapa dan bagaimana pemilik Indomaret, tidak ada yang salah membeli produk Indomaret selama masih dibutuhkan masyarakat.

"Terlepas siapa yang punya dan bagaimana yang punya, sejauh barang yang dijual memang didasarkan apa yang jadi kebutuhan kita, simbisosi mutualisme saling untung," jelasnya.

"Kecuali barang yang dijual memang tidak layak atau barang bekas gitu," sambungnya lagi.

Baca Juga: Kementerian Kominfo Terbitkan Regulasi, Facebook hingga WhatsApp Wajib Berbagi Data Pribadi Pengguna

Pihak Induk usaha Indomaret, PT Indomarco Prismatama mengklaim telah membayarkan THR sesuai dengan ketentuan dari Menteri Tenaga Kerja Nomor 6 tahun 2016.

Dalam rilisnya, Indomaret sudah membayarkan THR dua pekan sebelum lebaran.

Marketing Director Indomarco Prismatama, Wiwiek Yusuf menegaskan perusahaan tidak pernah menunggak THR.

Baca Juga: Kementerian Kominfo Terbitkan Regulasi, Facebook hingga WhatsApp Wajib Berbagi Data Pribadi Pengguna

Selama 30 tahun beroperasi, perusahaannya selalu melakukan kewajiban terkait THR dan selalu diberikan sesuai dengan hak karyawan.

"Seluruh karyawan telah mendapatkan haknya. Termasuk THR 2020 sudah diberikan dengan jumlah dan waktu sesuai peraturan Menaker No. 6 tahun 2016," kata Wiwiek dalam siaran persnya pada Senin, 17 Mei 2021.

Dalam konferensi pers virtual, disebutkan kasus ini bermula saat Anwar Bessy menuntut THR 2020 yang tidak dibayar penuh.*** (Rizki Laelani)

Editor: R. Aulia

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x