Viral Jelang Pemilu 2024: Beredar Suara Rekaman Surya Paloh Marahi Anies, Rekayasa Teknologi AI-kah?

23 Januari 2024, 11:24 WIB
Unggahan akun resmi medsos PArtai Nasdem terkait viralnya rekaman suara seperti Surya Paloh tengah memarahi Anies Baswedan. /IG @official_nasdem

 

INDOBALINEWS -  Ketua Umum Partai Nasdem dijadwalkan hari ini Selasa 23 Januari 2024 akan mengobarkan semangat kadernya di Bali jelang Pemilu 2024. Sementara itu sehari sebelumnya sempat viral di medsos rekaman suara yang 'mirip' suara Surya Paloh tengah berincang dengan 'Anies Baswedan' dengan suara bernada marah.

Berikut rekaman suara yang beredar perbincangan keduanya:

"Seperti Surya Paloh" : 'Anies surveimun itu selalu paling bawah. Kita di partai pusing semua, koalisi juga kebingungan, gimana ini?

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain: Kalah Bersaing di Bayern Munchen, Matthijs de Ligt OTW Manchester United?

"Seperti Anies": Maaf pak saya sudah berusaha sekuat tenaga pas di debat juga saya sudah mati-matian buat mengambil perhatian masyarakat.

"Surya Paloh: "Dan tetap aja tapi datamu itu ngawur....saya yang malu haduhh Nies

"Anies: Itu saya berusaha kalem aja pak buat ngeles....."

Demikian secuplik rekaman yang diunggah akun resmi Nasdem @official_nasdem yang beredar di masyarakat dengan caption:  "Waspada Hoax ya kakak-kakak semua."

Baca Juga: Lakukan Trik Sederhana ini untuk Hindari Glaukoma, Apa Hubungannya dengan Angka 8?

Dijelaskan juga dalam unggahan itu: Beredar video suara rekaman palsu Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Capres 01 Anies Baswedan. Sekali lagi, Partai NasDem tegaskan itu tidak benar dan merupakan fitnah yang amat keji.

Sementara itu dalam unggahan resmi yang hingga Selasa 23 januari 2024 telah mendapat komentar 1.000 netizen ini, sejumlah komentar bermunculan, seperti yang ditulis:

@juraanpismolen: "Yang faham pak Surya Paloh dan pak Anies, langsung faham ini bukan ucapan kedua tokoh ini. Pola bahasanya beda banget. Pak Anies tidak pernah berbicara "sampein", pasti beliau ucapkan " Sampaikan". Karena pak Anies tata bahasanya baku banget bestiiiiiiiii.

Baca Juga: Ustad Adi Hidayat: Amalkan Amalan ini Bacaan Dalam Shalat yang Malaikat Berebut untuk Mencatatnya

@gane.sius berpendapat rekaman ini adalah hasil kecanggihan teknologi Artificial Intellegence atau kecerdasan buatan: "teknologi AI emang ngeri apalagi buat orang awam."

Sementara akun arif_sy.47 mendesak agar pihak berwenang mencari dalang pembuat rekaman palsu ini: "Cari sampai dapat pelaku pembuat rekaman suara palsu itu !!!. ***

Editor: Shira Ade

Tags

Terkini

Terpopuler