Juventus Buktikan Keperkasaan, 14 Kali Juara Coppa Italia

- 20 Mei 2021, 07:25 WIB
Juventus menjuarai Coppa Italia 2020-2021.
Juventus menjuarai Coppa Italia 2020-2021. /Instagram.com/@juventus/

INDOBALINEWS – Juventus menjuarai Coppa Italia 2020/2021 dan memantapkan diri sebagai kesebelasan paling sukses dengan catatan 14 kali membawa tropi kompetisi ini.

Dalam partai final Coppa Italia tahun ini di Stadion Mapei, Reggio Emilia, Rabu waktu setempat atau Kamis 20 Mei 2021 Juventus mengalahkan Atalanta dengan skor 2-1.

Dejan Kulusevski dan Federico Chiesa menyarangkan bola ke gawang Atalanta dan mencetak gol-gol kemenangan Juve yang hanya mampu dibalas sekali oleh Atalanta melalui Ruslan Malinovkyi, demikian catatan laman resmi FIGC.

Baca Juga: Pebalap Jack Miller Juarai Grand Prix Prancis 2021, Taklukkan Cuaca Ekstrem di Sirkuit Le Mans

Atalanta sebetulnya tampil relatif bagus kala mengawali bola, tetapi dari dua peluang Duvan Zapata, satu bisa dihalau kiper Gianluigi Buffon dan yang lainnya melenceng tipis dari sasaran.

Juventus perlahan mulai bisa membangun serangan yang berbahaya hingga akhirnya mampu unggul pada menit ke-31 saat Kulusevski menjebol gawang Atalanta.

Bola liar yang jatuh ke hadapan Weston McKennie dengan cermat dikirimkan jadi umpan ke sisi kanan kotak penalti Atalanta di mana Kulusevski menyelesaikannya dengan tendangan kaki kiri akurat menjebol pertahanan kiper Pierluigi Gollini.

Sayangnya keunggulan itu musnah empat menit jelang turun minum ketika La Dea menyamakan kedudukan lewat tembakan Malinovskyi dari tepian kotak penalti yang membuat kedudukan imbang 1-1.

Baca Juga: Italian Open 2021: Perjuangan Lebih dari 3,5 Jam Rafael Nadal Tundukkan Denis Shapovalov

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x