Bandingkan dengan Sikap Obama, Presiden Jokowi Dinilai Tidak Tegas soal Jabatan Tiga Periode

- 27 Juni 2021, 22:34 WIB
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Wwcana presiden tiga periode lebih baik diakhiri sebab hanya buat kegaduhan
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Wwcana presiden tiga periode lebih baik diakhiri sebab hanya buat kegaduhan /Twitter @jokowi

INDOBALINEWS - Sikap Presiden Joko Widodo inilai kurang tegas dalam menanggapi wacana jabatan presiden tiga Periode hal ini berbeda dengan sikap Presiden Barack Obama

Hal itu disampaikan Peneliti Pusat Studi Konstitusi Fakultas Hukum Universitas Andalas (PUSaKO FHUA), Feri Amsari yang membandingkan dua sikap kedua presiden itu.

Pandangan Feri Amsari disampaikan dalam diskusi daring Keadilan Pemilu “Ambang Batas Calon dan Pembatasan Masa Jabatan Presiden” pada Minggu, 27 Juni 2021.

Baca Juga: Kepala Desa Joget Dangdut saat Pandemi di Grobogan, Gubernur Ganjar: Harus Diproses, Ndak Bener Itu

Menurut Feri Amsari, Presiden Jokowi tidak tegas menolak, dan hanya menyatakan tunduk terhadap konstitusi UUD 1945.

“Nah bahasa ini bahasa bersayap, kenapa? Kalau konstitusi berubah menjadi 3 periode masa jabatan presiden, tentu dia akan mudah dengan mengatakan bahwa ‘saya sebagaimana saya nyatakan terdahulu, saya taat dengan kehendak konstitusi’. Yang artinya dia mau tiga periode,” tuturnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal Youtube PUSaKO FHUA.

Dia lantas membandingkan pernyataan sikap Jokowi dengan apa yang dilakukan Barack Obama dulu.

Baca Juga: Marah Ditegur Pengendara Lain, Seorang Bapak di Bekasi Minta Dasar Hukum Larangan Merokok saat Berkendara

“Kalaulah pak Presiden Joko Widodo tegas, dia akan meniru pernyataan Presiden Obama di Amerika ya,” ucapnya.

Pada saat masih menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat, Barack Obama juga ditawari hal serupa. Obama itu juga ditawari godaan yang sama, karena godaan terbesar seorang presiden dalam sistem presidensial adalah memperpanjang masa jabatan.

"Karena tidak ada godaan lain, semua kekuasaan ada di dirinya. Tinggal pembatasan masa jabatan,” Feri Amsari menambahkan.

Baca Juga: Pemuda di Kendari Ditangkap Gara gara Meminta Warga Jangan Mau Divaksin

Karenanya, dia mengatakan bahwa teori sistem presidensial adalah ‘masa jabatan tetap’, sehingga tidak dapat ditambah lagi.

“Nah itu jadi godaan terbesar, dan Obama ketika digoda itu dengan lihai mengatakan dan tegas sekali bahwa ada dua hal yang membuat dia tidak maju menjadi Presiden untuk ketiga kali,” ujarnya.

Alasan pertama Barack Obama menolak wacana itu adalah karena istri dan keluarganya menolak dia maju sebanyak tiga kali.

Baca Juga: Bangun Keterbukaan soal Pendidikan Seks, Yuni Shara Izinkan Anaknya Nonton Film Dewasa

Dia melanjutkan, kKecuali kalau ada keluarga Presiden yang memang berminat agar kekuasaan tetap berada di keluarganya, mendorong-dorong suami atau ayahnya untuk dapat tiga periode.

"Obama menolak, karena alasan keluarga,” katanya menegaskan.

Alasan kedua, Feri Amsari menyebut di balik penolakan Barack Obama adalah konstitusi yang tidak memperbolehkannya maju sebanyak tiga kali.

Baca Juga: Presiden Tiga Periode, Ketum Pemuda Muhammadiyah: Demokrasi Indonesia akan Hancur seperti Era Soeharto

Hal inilah yang menjadi pembelajaran yang dibaca oleh para penasihat politik dan hukum Presiden Joko Widodo, melihat situasi yang tidak enak seperti ini.

"Lalu kemudian dimanfaatkan untuk cerita-cerita perpanjangan,” tuturnya melanjutkan.

Feri Amsari mengingatkan bahwa konstitusi telah membatasi masa jabatan Presiden secara jelas.

Baca Juga: Abdillah Toha Minta Pemerintah Jelaskan soal Informasi Vaksin Sinovac Tidak Mampu Melawan Varian Delta

“Ingat, konstitusi itu sudah membatasi dengan jelas, bahkan dalam keadaan perang sekalipun ya, kalau memang waktunya Pemilu harus dilangsungkan Pemilu,” tutupnya.*** ( Eka Alisa Putri/ Pikiran-Rakyat.com)

Disclaimer: Artikel ini telah tayang sebelumnya di Pikiran-Rakyat.com dengan judul:" Tak Tegas Menolak, Pernyataan Jokowi Soal Presiden 3 Periode Dinilai 'Bersayap"

Editor: R. Aulia

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x