Lemaskan Saraf, Menteri Mahfud MD Sebut Presiden Juga Suka Nonton Sinetron

- 27 Juli 2021, 08:56 WIB
Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI
Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI /Twitter.com/@mohmahfudmd


INDOALINEWS - Sinetron tidak hanya disukai ibu-ibu sampai presiden juga suka menonton tayangan di layar kaca karena itu sangat berguna untuk melemaskan saraf agar tidak tegang.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD belakangan kebanjiran kritik usai bocorkan pengalamannya menonton Ikatan Cinta.

Banyak komentar bermunculan seakan tidak bisa menerima pejabat tinggi masih sempat membicarakan sinetron di tengah kondisi darurat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Mochtar Ngabalin Ungkap Ada Doktor hingga Mantan Menko Terus Memprovokasi Rakyat

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini mengaku senang karena masyarakat Indonesia sadar bahwa pandemi Covid-19 adalah situasi serius.

"Gak apa-apa, saya senang ada kritik seperti itu. Artinya, masyarakat sadar bahwa ini sedang serius," kata Mahfud MD, yang dikutip dari tayangan kanal YouTube tvOneNews, Senin, 26 Juli 2021.

"Karena itu melemaskan saraf kita, dan presiden-presiden kita dulu juga suka nonton," selorohnya.

Baca Juga: Sebagai Pejabat Mahfud MD Diminta Selain Menunjukkan Empati Jangan Lupakan Tanggungjawab

Dia mengungkapkan, Mahfud, sekelas presiden pun gemar menonton sinetron. Dia mencontohkan Presiden BJ Habibie hingga Presiden Joko Widodo.

"Seperti Pak Habibie nonton sinetron Cinta Fitri, bercerita dengan bagus tentang Cinta Fitri. Lalu Pak Jokowi nonton Dilan, nonton Warkop," kata Mahfud MD.

Karenanya, Mahfud MD heran, apa yang salah jika dirinya melepas stres dengan menonton televisi atau film-film kesukaannya selama pekerjaannya tidak terbengkalai.

Baca Juga: Menteri Risma Tegaskan Pemerintah Miliki Keterbatasan Dana Tidak Bisa Terus-menerus Berikan Bansos

Kendati begitu, Mahfud MD balik menyindir balik beberapa pengkritik yang diduganya gemar menonton video syur.

"Tapi saya tahu dari para pengkritik itu kan ada yang munafik juga, orang dia langganan nonton link film syur juga," ujar Mahfud MD.

Bila aktifitas menonton yang dia lakukan sama sekali tidak mengganggu jam kerja.

Baca Juga: Faisal Basri Ungkap TKA China yang masuk Indonesia Jauh Lebih banyak dari yang Diketahui Masyarakat

"Ingat loh, saya nonton itu malam. Saya bukan penggemar sinetron Ikatan Cinta, kebetulan nonton," kata Mahfud MD.

Sebab sebagai manusia, Mahfud MD mengaku perlu memenuhi kebutuhan hiburannya.

"Terus kenapa dilarang? Boleh dong, masa nggak boleh. Kamu mau nonton juga bisa. Jangan kebanyakan munafik lah, kalau nonton link video syur itu kok malah kritik saya. Nonton saja jangan malu-malu, yang penting tugas jangan dilewatkan," tutur Mahfud MD. *** (Tim PRMN 02/Pikiran-rakyat.com)

Disclaimer: Artikel ini telah tayang sebelumnya di Pikiran-rakyat.com berjudul: "Disinggung Sibuk Nonton Sinetron, Mahfud MD: Jangan Munafik lah!"

Editor: R. Aulia

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x