Upacara Pekelem: Sat Pol Airud Polres Tabanan Himbau Warga Tetap Taat Prokes

- 19 Oktober 2021, 18:55 WIB
Upacara Pekelem di PAntai Yeh Gangga Tabanan Bali digelar dengan Pekes, SElasa 19 Oktober 2021.
Upacara Pekelem di PAntai Yeh Gangga Tabanan Bali digelar dengan Pekes, SElasa 19 Oktober 2021. /Dok Humas Polres Tabanan Bali

INDOBALINEWS - Agar tetap terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di Kawasan Pantai Yeh Gangga, Desa Sudimara, Kabupaten Tabanan, Bali Satuan Pol Airud Polres Tabanan melakukan pengawasan dan Pengamanan terhadap pelaksanaan Upacara "Pekelem ".

Kasat Pol Airud Polres Tabanan Iptu I Wayan Putra Yadnya, S.H mengatakan Satuan Pol Airud Polres Tabanan saat menurunkan 2 personil.

"Yang bertugas adalah Bripka I Made Sukerta dan Bripka Agus Setyawan, untuk melakukan pengamanan terhadap kegiatan dimaksud," ujar Iptu I Wayan Putra seijinKapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K , M.H.

Baca Juga: Jelang GPDRR 2022 yang Akan Dihadiri Ribuan Delegasi dari 182 Negara, Tim PBB Datangi Bali

Petugas mengimbau warga untuk tetap taat Prokes dalam upacara yang dilaksanakan oleh kelompok nelayan Darma Murti Pantai Yeh Gangga Tabanan, Selasa19 Oktober 2021 sore.

Pelaksanaan upacara Mulang pekelem dilaksanakan oleh warga dalam rangka memohon keselamatan kepada Ida Sanghyang Widhi Wasa, dan agar diberikan kemudahan dalam menjalankan Swadarma sebagai Nelayan.

Baca Juga: Jangkau 1.600an Penerima Manfaat, Mensos Salurkan Bantuan Rp1 Miliar Lebih untuk Warga Bali

"Kami tetap mengedepankan sikap yang humanis menghimbau warga masyarakat Nelayan agar tetap mengutamakan Penerapan Protokol Kesehatan, untuk mencegah penyebaran covid19," imbuhnya.

Berdasarkan hasil pantauan personil dilapangan pelaksanaan upacara telah memberlakukan protokol kesehatan, seluruh Perseta telah menggunakan masker saat bersembahyang di Pantai Yeh Gangga - Tabanan.***

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x